"Dalam bekerja kita perlu menerapkan, Santun dalam Penyampaian, namun Tegas dalam Tindakan" Ucap Achmad Prihadi dalam penyampaian materinya.
Barabai, 9 Maret 2024 - Asosiasi Rumah Sakit Daerah Seluruh Indonesia (ARSADA) bekerja sama dengan TOP Manajement Consulting (TMC) kembali menyelenggarakan Bimbingan Teknis Praktek Kerja Menyusun Laporan Dewan Pengawas dan Praktek Kerja Satuan Pengawas Internal selama 3 (tiga) hari dimulai pada tanggal 7 - 9 Maret 2024 yang bertempat di Bali.
RSUD H. Damanhuri Barabai turut serta dalam Bimtek tersebut dengan mengirimkan 8 (delapan) orang perwakilan, diantaranya adalah Direktur RSHD, dr. Nanda Sujud Andi Yudha Utama, Sp.B, dua orang Dewan Pengawas (Dewas) RSHD, H. Zamhasari, S.AP, dan Muhammad Norahim, S.Sos, juga pembina keuangan BLUD dan pembina teknis BLUD, Teddy Taufani, S.Sos, dan dr. Desfi Delfiana, serta turut pula 3 (tiga) orang perwakilan dari Satuan Pengawas Internal (SPI), dr. Lena Sovi E Sitorus, Sp.KJ, Khairun Nisa, S.Ak, dan Inarotut Darojah pada Bimbingan Teknis Praktek Kerja SPI.
Bimtek yang dibuka oleh sambutan Ketua Umum ARSADA Pusat, dr. Zainoel Arifin, M.Kes ini berlangsung ramai dengan antusiasme saat pemateri berbagi banyak pengalaman kepada peserta yang dikumpulkan dalam satu ruangan. Bimtek ini bertujuan untuk memperluas pengetahuan dan meningkatkan keterampilan baik untuk Dewas maupun SPI mengingat pentingnya peran dan fungsi di rumah sakit, sehingga diperlukan peningkatan kompetensi agar peran dan fungsinya berjalan secara optimal.
Pada hari ke-dua pelatihan, peserta kembali berkumpul untuk mendengarkan pemaparan materi sekaligus praktek yang disampaikan oleh tiga orang narasumber berpengalaman, yaitu dr. R. Heru Ariyadi, MPH, Drs. Widartoyo, Ak, MM, M.Si, CPA dan Achmad Prihadi, SE, M.Si, Akt, CA.
Di hari terakhir, dilakukan kaji ulang materi-materi yang telah disampaikan oleh narasumber sebelumnya dan acara kemudian dilanjutkan dengan tanya jawab antara narasumber dan ditutup oleh Sri Redjeki, SIP, MH.Kes. (ndrt)